Bulan Ramadhan adalah bulan yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim. Bulan suci Ramadhan adalah bulan dimana kemuliaan dan keberkahan sangat melimpah pada bulan ini.
Pada bulan Ramadhan ada banyak amalan yang bisa dilakukan oleh muslim untuk mendapatkan pahala yang berlimpah. Bulan Ramadhan bukan tentang Puasa Ramadan saja, tapi di dalamnya umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak amalan-amalan sunnah lainnya.
Keutamaan bulan Ramadhan lainnya adalah Syahrun Mubarak atau bulan penuh keberkahan. Pada bulan ini semua jenis amalan baik akan dilipat gandakan pahalanya.
Senin 25/4/22 BPBD kota Madiun bagikan takjil Ramadhan di Jl. Pahlawan sebanyak 600 bungkus makanan
Berbagi takjil merupakan salah satu bentuk ibadah sunah yang sangat dianjurkan. Seperti juga dalam sabda Rasulullah saw. “Maka barang siapa memberi makanan pada 36 orang yang berpuasa setiap tahun, maka seakan-akan ia puasa satu tahun (karena kebaikan dilipatgandakan pahalanya sepuluh kali).
Dan barang siapa memperbanyak memberi takjil atau makan dan minum orang-orang yang berpuasa atas dasar niat ini, Allah mencatat baginya puasa berabad-abad dan bertahun-tahun.” Jadi, jelaslah bahwa berbagi takjil dengan niat ikhlas karena Allah akan mendatangkan pahala yang berlipat.