Madiun – Petugas Evakuasi Ular Phyton, Minggu 6/2/22 Petugas Evakuasi dua ular jenis Malayphyton Reticulatus ukuran kecil dan dewasa di dua tempat berbeda.
” Satu ular di evakuasi di Taman Bantaran Kali Madiun, kedua di lingkungan warga Jl. Soekarno Hatta RT 12 Kel. Demangan Kec. Taman ” kata Gilang TRC BPBD
Hanya saja, induk ular periode inkubasinya sekitar 3 bulanan. Itu artinya, telur-telur tersebut kemungkinan sudah diletakkan sekitar tiga bulan lalu, kemudian di musim hujan ini mulai menetas imbuhnya.
banyaknya ular ditemukan di sekitar permukiman mungkin karena semakin sedikit populasi predator alami saat ini. Bisa juga disebabkan karena adanya tempat berlindung yang aman di sekitar kawasan tersebut.
Misalnya, banyak tumpukan barang, baik di dalam maupun di luar rumah, yang menjadi tempat hangat dan lembap untuk ular. Permukiman juga menyediakan makanan bagi ular, termasuk tikus yang mudah ditemukan di area permukiman. ” Oleh sebab itu, penting untuk selalu membersihkan rumah dengan membuang barang-barang tidak berguna, membuang sampah agar tidak mendatangkan tikus yang akan menarik ular ,” terangnya. (ah/pusdalops/ppid)