Berita Informasi Secara Serta Merta PPID

Penyuluhan, Pencegahan dan Penanggulangan Bencana Kec. Manguharjo 2019

Kota Madiun – Mitigasi Bencana merupakan langkah awal membangun masyarakat sadar bencana. Salah satunya dengan kegiatan Penyuluhan , Pencegahan dan Penanggulangan Bencana. Acara ini dibuka langsung oleh Wali Kota Madiun Drs.H. Maidi, SH, MM, M.Pd, adapun materi yang disampaikan dari bidang pencegahan dan kesiapsiagaan BPBD Provinsi jawa timur Danang Iqwandy, ST, MT. “ SISTEM PENGUATAN KELEMBAGAAN DI DAERAH RAWAN BENCANA DALAM PENGURANGAN RESIKO BENCANA MELALUI DESA / KELURAHAN TANGGUH BENCANA DAN PENYUSUNAN PETA RAWAN BENCANA PARTISIPATIF DI JAWA TIMUR KHUSUSNYA KOTA MADIUN.” Acara ini di hadiri oleh 250 masyarakat kec. Manguharjo Kota Madiun Selasa 18/06/19. Tujuan diadakan acara ini adalah agar masyarakat sadar akan bencana dan dapat mengurangi resiko terjadinya bencana yang ada di kota madiun. Walikota Madiun menyampaikan “ KITA MASYARAKAT MADIUN, KITA HARUS MENGENALI DAN MENJAGA LINGKUNGAN DI SEKITAR KITA. BENCANA TIDAK TERJADI PADA ALAM SAJA, MELAINKAN DARI LINGKUNGAN SEKITAR JUGA BISA. CONTOHNYA KONFLIK MASYARAKAT YANG SERING TERJADI PADA DIDAERAH KITA. ITU SALAH SATU BENCANA JUGA YANG DISEBUT BENCANA SOCIAL.”

BPBD pusdalops
Emergency Fast Respon Call Center : Jl. Soekarno Hatta No. 45, ( 0351 ) - 491991 pusdalops - PB | BPBD Kota Madiun | WA Operator 1 ; 085336862115